Siapa sih yang tidak kenal YouTube? Kamu suka streaming musik atau nonton film pendek di YouTube, kan? Bahkan bukan tidak mungkin jika kamu sering download music video artis kreatif yang ada di YouTube. Pihak YouTube sendiri sebenarnya tidak mengizinkan videonya untuk bisa di-download, kecuali berlangganan YouTube Red yang memungkinkan suatu video untuk diputar offline.
Meski demikian, ada saja cara untuk men-download video di YouTube. Kamu bisa mengunduhnya menggunakan smartphone atau lewat PC. Nah, berikut ini Jaka sediakan kumpulan cara download video di YouTube untuk kamu.
Kumpulan Cara Download Video YouTube di Android
Karena merupakan platform yang dikembangkan oleh Google, menikmati YouTube di Android memiliki banyak kelebihan. Namun tetap saja Google membatasi video yang bisa di-download di YouTube. Lalu, bagaimana cara download video YouTube di Android ? Kamu bisa coba beberapa cara berikut:1. Menggunakan YouTube for Android
Download YouTube for Android
Beberapa video di YouTube bisa kamu download dengan mudah lewat aplikasi YouTube sendiri. Caranya, kamu tinggal update aplikasi YouTube for Android kamu ke versi terbaru untuk bisa menikmati fitur download videonya. Satu yang menjadi kekurangan, tidak semua video bisa di-download. Apalagi video yang memiliki hak cipta atau video channel YouTube ternama.2. Menggunakan UC Browser
Download UC Browser
Selain menjadi browser terpopuler kedua di dunia, UC Browser juga dibekali dengan beragam fitur menarik. Salah satunya adalah fitur Video Downloader. Dengan fitur ini kamu bisa dengan mudah men-download video di YouTube selama kontennya tidak di-private oleh Google. Caranya cukup buka YouTube di UC Browser, lalu putar videonya. Jika tombol downloader-nya menyala, berarti video itu bisa kamu download.3. Menggunakan OG YouTube
Download OG YouTube
Dikembangkan oleh OGMods, developer yang juga mengembangkan Instagram+, OG YouTube memiliki fitur unggulan yang memungkinkan kamu untuk men-download semua video yang ada di YouTube dengan mudah. Menariknya, tampilan OG YouTube sama persis dengan tampilan aplikasi YouTube di Android, bedanya hanya dibekali fitur download saja.4. Menggunakan Snaptube
Download Snaptube
Ingat dengan SnapPea? Aplikasi yang sempat populer sebagai penyedia jasa download aplikasi di luar Play Store ini mengeluarkan aplikasi Snaptube untuk memudahkan kamu men-downlaod video di YouTube. Menariknya dengan Snaptube kamu bukan ganya bisa men-download video dari YouTube, tapi juga dari Facebook, hingga Instagram.Tidak lupa, di Snaptube juga kamu bisa memilih apakah akan men-download bertipe audio atau video. Jika suka mendengarkan musik, download aja
5. Menggunakan Tubemate
Download Tubemate
Bagi pengguna Android, Tubemate adalah aplikasi download video dari YouTube yang cukup terkenal. Selain ringan dan bisa menjadi aplikasi pengganti YouTube, fitur-fitur yang dibawanya pun benar-benar memudahkan dalam men-download video di YouTube. Kamu cukup cari dan putar videonya di Tubemate, maka akan muncul tombol download, dan mulai deh pilih ukuran video yang ingin kamu download.6. Menggunakan ArkTube
Download ArkTube
Jika sesekali Tubemate mengalami gangguan, kamu bisa menggunakan ArkTube. Cara download video di YouTube menggunakan ArkTube sangatlah mudah. Kamu hanya perlu membuka aplikasi YouTube di Android seperti biasa, lalu pilih tombol Share di YouTube. Selanjutnya pilih Download Video. Mudah bukan? Menariknya kamu bisa men-download semua video di YouTube. Bahkan kamu bisa men-download Audio juga jika kamu ingin download MP3 di YouTube. Sayangnya fitur ArkTube versi Free sangat terbatas.7. Menggunakan Dantex YouTube Downloader
Download Dantex YouTube Downloader
Sama seperti cara menggunakan ArkTube, cara download video YouTube menggunakan Dantex YouTube Downloader juga mengharuskan kamu untuk membagikan video dari YouTube ke fitur downloader-nya. Bedanya Dantex ini benar-benar gratis tanpa ada pembatasan fitur seperti ArkTube. Plus kamu bisa men-download banyak video sekaligus menggunakan Dantex.Itulah berbagai cara download video di YouTube untuk di Android. Kamu tinggal pilih dan gunakan cara yang paling sesuai dengan kebutuhan.